Dinas Pariwisata Kota Batam terus mengembangkan Pulau Abang di Galang
sebagai destinasi pariwisata nasional. Di Pulau tersebut akandibangun
Diving Center yang akan memudahkan para wisatawanuntuk melakukan
penyelaman. Di Diving Center ini akan ada instruktur selam, selain itu
juga akan dilengkapi dengan peta penyelaman.
“Diving Center itu akan sangat penting untuk memudahkan para penyelam baru atau wisman yang ingin menikmati keindahan alam bawah laut Pulau Abang. Yang kurang pintar menyelam bisa diajari instruktur di sana,”kata Rudi Panjaitan, Kepala Bidang Sarana dan Objek Wisata Dinas Pariwisata. Selain itu pembangunan rumah singgah atau home stay di Pulau Abang juga sudah hampir rampung. Gazebo juga sudah hampir selesai dibangun yang berfungsi untuk tempat bersantai bagi para pengunjung.
Rudi mengatakan Pulau Abang memiliki potensi sangat besar sebagai destinasi pariwisata diving atau penyelaman. Jumlah titik penyelaman dengan hamparan terumbu karang dan habitat lain didalamnya mencapai 30 titik.
Pemerintah Kota Batam menganggarkan sebesar Rp 1,05 Miliar untuk pengembangan pulau Abang. Rudi Panjaitan mengatakan pengembangan pulau tersebut diharapkan akan menambah pengujung ke Batam.”Kita tidak main-main untuk mengembangkan pulau tersebut. Kita berharap pariwisata Batam akan terus maju,”kata Rudi.
Besarnya anggaran pengembangan pulau Abang ini untuk pembangunan beberapa home stay atau rumah singgah yang diperuntukkan bagi para pengunjung atau penyelam yang sifatnya long stay atau kunjungan lebih dari satu hari.
“Home Stay ini sangat penting. Pengunjung yang hendak menyelam atau tinggal beberapa hari di sana bisa tinggal di rumah singgah tersebut. Jadi pengunjung bisa berlama-lama di sana,”katanya.
Selain Rumah Singgah, di Pulau Abang juga akan dibangun panggung untuk tempat hiburan. Panggung ini diperuntukkan bagi para pengunjung untuk group atau yang paket wisata. Bagi para pengunjung akan disuguhi berbagai bentuk hiburan seperti tarian melayu dan tarian budaya nasional lainnya.
Di lokasi penyelaman di Pulau Abang juga akan dipasangi rambu-rambu mengenai keamanan penyelaman seperti kedalaman laut,petunjuk arah dan sebagainya. Diupayakan di pulau tersebut juga akan dilengkapi koneksi internet.(ian)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar